Home / Sosial / Setelah Bagi bagi Nasi Box “Pengusaha Asal Depok, Diana Dewi Sumbang 1 Miliar ” Untuk Penanganan Covid-19

Setelah Bagi bagi Nasi Box “Pengusaha Asal Depok, Diana Dewi Sumbang 1 Miliar ” Untuk Penanganan Covid-19

Depok – Lensa Publik-Diana Dewi Salah satu warga turut membantu memberikan bantuan sebesar Rp 1 Miliar kepada pemerintah Kota Depok.

Adapun bentuk bantuan sebesar Rp 1 miliar yang diberikan oleh Diana Dewi wanita kelahiran 27 Juli 1965 silam tersebut diberikan dalam bentuk uang tunai senilai Rp 250 juta, Sembilan bahan pokok (sembako), Alat Perlindungan Diri (APD) serta sebanyak 5.000 alat rapid test yang akan dipergunakan secara massal di Kantor Walikota Depok pada pertengahan Bulan April 2020.

Dengan didampingi keluarganya serta Walikota Depok Mohammad Idris yang secara langsung menerima bantuan secara simbolis,

Diana Dewi mengatakan, apa yang dilakukannya adalah tulus semata-mata karena alasan kemanusiaan untuk membantu sesama warga Depok dalam memerangi covid 19 serta sedikit meringankan beban kebutuhan hidup warga Kota Depok.

Diana mengatakan “Ini demi kemanusiaan, membantu pekerjaan rumah pemerintah dalam memberantas covid 19 serta tentunya wujud atau bentuk peduli untuk saling berbagi diantara sesama warga Depok,” papar Diana Dewi dihadapan sejumlah awak media.

ditempat yang sama,Walikota Depok Mohammad Idris menyampaikan ucapan terimakasih
bantuan ini sangat berarti bagi warga yang membutuhkan serta bagi para petugas medis yang berada di garda terdepan dalam memerangi covid 19.
papar Idris

(Dd*)

1,793 Komentar

Tinggalkan Balasan