Ambon ,- Lensa Publik,- Wakil Gubernur Maluku, Barnabas Orno, menghadiri rapat terbuka luar biasa Senat Universitas Pattimura (Unpatti) dalam rangka Dies Natalis ke-59 dan Wisuda Sarjana, Profesi, Magister, Doktor dan program studi di luar kampus utama, Kabupaten Kepulauan Aru dan Kabupaten Maluku Barat Daya, Periode April 2022.
Dalam sambutannya, Barnabas Orno menyatakan Universitas Pattimura Ambon sebagai perguruan tinggi telah menjadi Barometer pendidikan tinggi di Maluku dengan terus eksis meluluskan Kebon sarjana profesi magister dan Doktor.
“ini adalah bukti bahwa sebagai lembaga penyelenggaraan Tri Dharma perguruan tinggi Universitas Pattimura Ambon tidak akan berhenti menghasilkan sumber daya manusia yang unggul di masa mendatang,”
Menurutnya, pendidikan merupakan jembatan emas menuju masa depan yang gemilang. Pasalnya tanpa pendidikan yang bermutu dan unggul kita akan sulit bersaing di pentas Global yang makin maju.
“Saat ini Pemerintah Daerah terus mendorong upaya upaya strategis untuk meningkatkan kualitas pendidikan mulai dari pendidikan dasar hingga perguruan tinggi. Asumsinya, jika pendidikan kita makin berkualitas maka tersedia SDM yang dapat menciptakan lapangan kerja dan mampu mengeksplorasi dan mengeksploitasi potensi sumber daya alam yang tersedia di daerah ini demi kemaslahatan kita semua,”
Dikatakan, para lulusan adalah orang yang telah memiliki kemampuan yang cukup pada ilmu masing-masing. Karena itu, pengetahuan yang dimiliki tidak hanya sebatas teori tetapi pada waktunya dapat diimplementasikan bagi pengembangan dan kesejahteraan
Di era serba kompetitif ini, kata Orno, untuk menjadi lembaga pendidikan yang tinggi dan eksis maka yang penting untuk dilakukan adalah bagaimana sebuah lembaga pendidikan tinggi mampu menawarkan prospek lapangan kerja dan masa depan yang menjanjikan bagi para alumninya.
“Saya yakin Universitas Pattimura Ambon terus bekerja keras untuk menjadi perguruan tinggi impian bagi para calon mahasiswa di daerah ini bagi para sarjana yang lahir dari almamater Universitas Pattimura Ambon ini,”
Dengan demikian, mantan Bupati MBD ini berharap para lulusan tidak pernah kehilangan cita-cita dan harapan.
“Saya harap kalian jangan pernah kehilangan cita-cita dan harapan. Kalian sudah disiapkan dengan sejumlah kompetensi yang siap untuk kalian dedikasikan. Sekecil apapun ilmu pengetahuan dan keterampilan yang dimiliki jika kamu terus belajar serta terus bertransformasi pasti akan mencatatkan sejarah terbaik,” tutupnya.
Untuk diketahui, pada gelaran acara, Universitas Pattimura (Unpatti) Ambon, Provinsi Maluku telah mewisuda sebanyak 1.588 mahasiswa, di Auditorium Unpatti, Ambon.
Proses Wisuda 1.588 Mahasiswa ini terdiri atas 1.124 Lulusan Sarjana, 12 Lulusan Profesi Dokter, 348 Lulusan Profesi Guru, 101 Lulusan Magister dan 3
Lulusan Doktor.
(Edy Mehlidan Lensa Publik)